konsultasi

Dialami Dinda Hauw Jelang Lahiran Anak ke-2, Yuk Kenali Tanda-Tanda Kontraksi Palsu

Kontraksi palsu atau braxton hicks adalah kontraksi yang dialami oleh ibu hamil namun tidak teratur dan rasa nyeri yang dialami hilang timbul.


Editor: Ery Syahria
Selasa, 14 Februari 2023 | 22:17 WIB
Dinda Hauw [Instagram/dindahw]
Dinda Hauw [Instagram/dindahw]

Artis Dinda Hauw lagi hamil anak kedua dari pernikahannya dengan Rey Mbayang. Usia kehamilannya kini nyaris memasuki bulan persalinan.

"InsyaAllah bulan depan lahiran," kata Dinda Hauw ditemui awak media di Jakarta, Senin (13/2).

Jelang lahiran anak kedua ini, Dinda Hauw kerap alami kontraksi palsu. Berbeda dengan kehamilan pertamanya, kali ini dia sudah terbiasa dengan kontraksi palsu.

"Aku pas kehamilan kedua sudah agak kuat, jadi nggak terlalu berasa. Kalau pas Sakha (anak pertama), dikit-dikit kerasa, capek dikit nggak bisa," ujar Dinda Hauw.

Dilansir dari laman Halodoc, kontraksi palsu atau braxton hicks adalah kontraksi yang dialami oleh ibu hamil namun tidak teratur dan rasa nyeri yang dialami hilang timbul.

kontraksi palsu dapat muncul ketika kehamilan memasuki usia trimester kedua, meskipun lebih sering di trimester ketiga.

kontraksi palsu muncul pada ibu hamil sebagai persiapan tubuh yang menjalani proses persalinan ketika kehamilan memasuki usia 38 minggu.

kontraksi palsu sebenarnya bisa dikenali lho. Apa saja sih tanda-tandanya? Simak berikut ini.

1. Kontraksi tidak membuat air ketuban pecah.

2. Frekuensi kontraksi yang tidak menentu.

3. Kontraksi tidak disertai dengan adanya noda atau bercak darah dari vagina.

4. Kontraksi yang muncul dapat menimbulkan rasa tidak nyaman pada bagian perut bawah.

5. Kontraksi tidak bertahan lama bahkan cenderung menghilang ketika ibu melakukan gerakan-gerakan ringan.

Tag dinda hauw kontraksi palsu Ibu Hamil

Terkini